Kapolres Bangka Selatan Ajak Wartawan Dan Masyarakat Ngopi Bahas Kamtibmas
TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Kapolres Bangka Selatan AKBP.Toni Sarjaka bersama personil mengajak wartawan dan masyarakat selain untuk terus menjalin komunikasi serta membahas persoalan kamtibmas di daerah ini agar terus aman dan kondusif.
“Dalam waktu dekat kita juga akan Sambang dengan Pemerintah Daerah ini,”kata Kapolres Bangka Selatan AKBP.Toni Sarjaka usai ngopi bersama di warung Kopi Ajang Toboali,Kamis (7/09).
Disampaikannya akan ada beberapa kegiatan untuk menjalankan aktivitas itu seperti olahraga bersama hingga dilanjutkan dengan makan malam bersama.
“Nanti kita akan olahraga bersama baik dengan pihak Pemerintah hingga wartawan,”kata dia.
Ia mengatakan beberapa jenis olahraga akan kita persiapkan mulai dari sepakbola,voli dan olahraga ringan yang lain agar komunikasi terus terjalin.
“Tujuannya untuk menjalin komunikasi lebih baik dengan Pemda dalam menciptakan situasi kamtibmas di daerah ini,”kata dia.
Dirinya berharap komunikasi terus terjalin dengan semua pihak sehingga informasi dapat diperoleh dengan cepat dan silahturahmi terus berjalan.
“Dengan adanya silahturahmi ini informasi akan lebih cepat kita ketahui,silahkan kawan media koordinasi dengan tim media cyber yang telah kita siapkan di polres,”kata dia
Salah salah masyarakat Toboali Andi mengatakan kegiatan seperti ini sebaiknya dijadwalkan secara teratur sehingga tali silahturahmi terus terjaga dan kita bisa saling komunikasi.
“Semoga acara ini terus berlanjut dan dijadwalkan secara baik dan teratur,”harapnya.(Tim Mr).
Tinggalkan Balasan