Air Panas Grasstrack Desa Nyelanding Pukau Ribuan Penonton,Bupati Sangat Apresiasi
TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Air Panas Grasstrack yang dilaksanakan di Desa Nyelanding Kecamatan Air Gegas memukai ribuan penonton dan mendapat apresiasi dari Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid pada Minggu(23/07) sore.
Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid saat hadir dalam acara itu mengatakan multi efek acara ini sangat banyak mulai dari para pembalap hingga pelaku usaha kecil menengah di daerah itu.
“Saya sangat apresiasi acara ini selain memberikan efek positip kepada para pembalap juga berdampak bagi pelaku UMKM serta dunia pariwisata di daerah ini,”kata dia.
Riza mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah menyelenggarakan kegiatan ini hingga bisa berjalan dengan sukses sesuai dengan harapan kita bersama.
“Apresiasi sangat tinggi kami sampaikan kepada panitia penyelenggara dan peserta para crosser Air Panas Grasstrack Bupati Bangka Selatan Hikok Helawang Cup di Desa Nyelanding pada Minggu itu berjalan sukses dan meriah,ini sangat luar biasa,”kata dia.
Menurut Riza daerah ini sangat banyak memiliki potensi potensial mulai dari destinasi wisata hingga sumber daya manusia uang unggul dalam segala bidang yang layak kita kembangkan.
“Daerah ini banyak para pembalap berbakat yang harus dibina jadi sangat layak diagendakan menjadi suatu agenda daerah ini sebab efek dari even ini dapat menggerakkan perekonomian masyarakat sebab Even seperti ini jelas akan menggerakkan perekonomian masyarakat, khusus nya pelaku pelaku UMKM yang ada di destinasi wisata ini,”kata dia.
Riza mengatakan saat ini destinasi wisata air panas desa Nyelanding sangat banyak dikunjungi oleh wisatawan karena sudah mulai ditata oleh masyarakat setempat.
“Jadi wisatawan selain menonton para crosser berlaga di sirkuit dimanjakan dengan fasilitas air panas yang unik dari potensi alam ini,”katanya.
Dirinya berharap agenda kegiatan yang membangkitkan gairah wisata dapat selalu digalakkan baik dari segi budaya,sosial hingga olahraga.
“Silahkan dikembangkan dan dikemas sebaik mungkin,pemda pasti siap mendukung baik moral atau bantuan lain,intinya demi kesejahteraan masyarakat,”kata dia.(Tim Mr).
Tinggalkan Balasan