Site icon

APDESI Bangka Selatan Antusias Sambut Koperasi Merah Putih

IMG 20250509 WA0010

TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Bangka Selatan sangat antusias menyambut berdirinya Koperasi Merah Putih yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di daerah setempat.

“Kami dari APDESI Bangka Selatan sangat antusias menyambut dibentuknya Koperasi Merah Putih ini karena langsung melibatkan pihak desa,”kata Ketua APDESI Bangka Selatan Muhlis saat menghadiri acara Musyawarah Desa/Kelurahan Khusus (Musdesus) di Ruang Rapat Gunung Namak Sekretaris Daerah Bangka Selatan,pada Jum’at (9/5).

Disampaikannya biasanya koperasi tidak melibatkan pihak desa namun kali ini semua proses mulai dibentuknya Koperasi ini melibatkan pihak desa mulai dari berdiri hingga pengawasan dalam beraktivitas.

“Setelah Musdesus ini selesai, langkah selanjutnya adalah pembentukan tim ketua koperasi, pelaporan, hingga pengurusan notaris,”katanya.

Menurut Muhlis untuk modal dan Juknis koperasi ini semua dari pusat mulai dari besarnya modal hingga proses pelaksanaan usaha di lapangan nanti.

“Terkait modal dan petunjuk teknis itu semua dari pusat, termasuk besaran penyertaan modal belum ada angka pasti yang ditetapkan. Namun, sudah ada ketetapan terkait dengan biaya notaris,”ujarnya.

Dirinya berharap ada intruksi Presiden dalam pembentukan satu Desa satu koperasi itu sehingga target yang ditetapkan dapat tercapai dengan maksimal.

“Kalau bisa,nanti ada Intruksi Presiden dalam melaksanakan tugas membentuk koperasi Merah Putih ini sehingga target yang ditetapkan dapat berjalan dengan tujuan awal pembentukan Koperasi ini,”harapnya. (Tim Mr).

Exit mobile version