TOBOALI,MERCUSUAR.NET, -Plt Kepala Dinas Pertanian,Pangan dan Perikanan
Kabupaten Bangka Selatan,Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Risvandika mengatakan saat ini Desa Rias sudah bisa panen dua kali dalam satu tahun.

“Mudah-mudahan kedepan akan kita usahakan bisa panen tiga kali dan saat ini sedang kita siapkan sarana dan prasarana yang diperlukan,”kata Risvandika seizin Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid kepada Wartawan,Jumat(17/03).

Ia mengatakan kalau mengenai produktivitas hasil panen jumlahnya mencapai empat hingga lima ton perhektar,potensi nampaknya bisa nambah dari itu.

“Kita sedang mencari formula atau cara untuk menambah hasil panen padj setiap hektar itu,”kata dia.

Menurut Risvandika beberapa waktu lalu semua penyuluh sudah kita kumpulkan untum menyamakan presepsi dan meningkatkan sinergitas agar permasalahan yang terjadi di lapangan dapat diselesaikan.

“Sebab tantangan itu tidak sama setiap tahun oleh sebab itu kita harus bersama-sama dalam mengatasi persoalan itu,”katanya.

Dirinya berharap persoalan yang terjadi di lapangan dapat diselesaikan dengan baik dan benar sehingga petani dapat meningkatkan hasil produktivitas.

“Dengan adanya penyuluh pertanian ini petani bisa menyampaikan persoalan yang terjadi dan memberikan solusi dalam penanganan masalah yang dihadapi,”katanya.