Pembangunan Kakus Di Bangka Selatan Tanpa Kendala
TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Rencana pembangunan kasus atau jamban untuk 35 Desa dan dua kelurahan di Bangka Selatan sebanyak 1964 unit berasal dari Dana Intruksi Presiden Jokowi hingga saat ini tanpa kendala.
“Mulai dari survey hingga review tidak ada informasi kendala di lapangan,”kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Bangka Selatan Elfan Rulyadi di Toboali,Selasa(30/4).
Ia mengatakan untuk kegiatan ini pihaknya melakukansurvey dan review bekerjasama dengan Inspektorat daerah ini agar berjalan dengan baik dan benar.
“Untuk kerjasama dalam hal review dan survey kita kerjasama dengan Inspektorat,”katanya.
Menurut dia anggaran yang digunakan dalam pembangunan jamban sebanyak 1964 unit itu berasal dari Dana Inpres 2024 yang akan dibangun di 35 Desa dan dua kelurahan.
“Hingga saat ini tidak ada kendala,”ujarnya.
Ketika disinggung waktu pelaksanaan dirinya belum menjawab kapan akan dilakukan pembangunan jamban untuk sanitasi lingkungan itu.
Salah satu warga Desa Rias Andi mengatakan sangat berterimakasih dengan adanya program jamban untuk sanitasi masyarakat ini.
“Alhamdulillah,mudah-mudahan dalam waktu dekat segera dibangun,”harapnya.(Tim Mr).
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan