TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Sebanyak sembilan spot Public Space akan di bangun oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Selatan pada Tahun 2023 ini untuk menata wajah kota Toboali agar semakin cantik dan indah.

“Sembilan Spot Tongkrongan yang akan dibangun itu diantaranya Pedestrian Jalan Sudirman, Pembangunan Tugu Simpang Nanas, Penataan Lapangan Merdeka, Penataan Lanjutan Kawasan Benteng dan Penataan Lanjutan Kolong Bakung,”kata Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid melalui Sekretaris Daerah Eddy Supriadi di Toboali.

Eddy mengatakan selain itu juga ada pembangunan pada Pedestrian Simpang Nanas – Simpang Kejaksaan, Pembangunan Taman Pancasila, Revitalisasi Tugu Simpang Kepoh, termasuk Pembangunan Pasar Toboali.

“Tahun ini semua spot tadi akan segera dibangun,”kata dia.

Menurut Eddy untuk membangun semua spot itu pemda mengalaokasikan anggaran sebanyak 30 M lebih yang telah mulai masuk dalam tahapan kerja.

“Semua fasilitas itu nanti untuk memanjakan masyarakat daerah ini silahkan digunakan dan jaga jangan sampai rusak,”himbaunya.

Dirinya menjelaskan Tahun 2022 lalu sudah dibangun beberapa spot wisata baru seperti pedestarian simpang lima dan kolong Bakung.

“Selain itu juga ada pembangunan tugu lada dan tugu Adipura di Simpang YPK semua itu untuk menata wajah kota Toboali agar semakin cantik,”katanya.