TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Sekolah Sepak Bola(SSB) Desa Bencah Kecamatan Air Gegas Bangka Selatan akan mewakili Bangka Belitung ke tingkat Nasional setelah berhasil menjadi juara pertama dalam Kejuaran Garuda Anak Nusantara Zona Babel yang diselenggarakan di Pemali Sungailiat Bangka selama dua hari ini.

Pengurus SSB Bencah Aidi mengatakan sangat bersyukur atas prestasi ini yang berhasil diraih dan akan tetap semangat sebab tugas semakin berat karena akan mewakili Babel ke tingkat pusat di Jakarta Desember 2023 nanti.

“Terimakasih atas perjuangan anak-anak dan support dari para orang tua hingga prestasi ini berhasil kita raih semoga prestasi ini dapat kita pertahankan di Tingkat Nasional,”kata Aidi kepada Wartawan di Toboali,Minggu(29/10).

Koordinator SSB Kecamatan Air Gegas Rusi Sartono mengatakan kejuaraan Garuda Anak Nusantara Zona Babel ini dibagi menjadi dua katagori yaitu tingkat U-10 dan U-12 yang diikuti sebanyak 24 seluruh wilayah Babel.

“Kemenangan SSB Bencah ini setelah berhasil mengalahkan Tim dari SSB Perlang Bangka Tengah dengan skor tipis 1-0 di Babak akhir pertandingan,”kata dia.

Menurut Rusi yang biasa disapa Rosi ini kemenangan tim SSB Bencah ini juga berkat dukungan dari semua pihak mulai dari orang tua hingga masyarakat.

“Selain kekompakan tim kemenangan ini juga berkat dukungan dari semua pihak mulai dari mak-mak hingga masyarakat turut hadir mendampingi tim saat bertanding,kehadiran ini merupakan motivasi besar bagi pemain anak usia muda dalam bertanding,”kata calon Legislatif dari Partai Gerindra Bangka Selatan ini.

Dirinya berharap even kejuaran usia dini seperti ini terus berlanjut selain untuk ajang mengasah bakat pemain muda dan mencari bakat,kegiatan seperti ini juga bisa menjadi ajang silahturahmi sesama pengurus SSB di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini.

“Selamat dan sukses kepada SSB Bencah dibawah asuhan coach Sadam dan Kidong semoga prestasi ini terus meningkat ditahun yang akan datang,semoga dapat mengharumkan nama daerah ini di tingkat Nasional,”harapnya.

Pelatih Kepala SSB Bencah Sadam mengatakan sangat bersyukur atas prestasi yang diraih karena telah bermain bagus dan menerapkan arahan dan petunjuk dari pelatih hingga mendapatkan hasil terbaik.

“Selain meraih juara pertama,salah satu pemain kita juga berhasil menyabet predikat sebagai top scorer yaitu anak kita Mualif,”kata Saddam didampingi asisten pelatih Kidong.(Tim Mr).