AIR GEGAS,MERCUSUAR.NET,-Wakapolda Kepulauan Bangka Belitung
Brigjen Pol Drs. Sugeng Suprijanto mengunjungi Kabupaten Bangka Selatan dalam rangka melakukan kegiatan Jumat Curhat yang telah menjadi program pihak kepolisian daerah setempat.

“Terimakasih kami sampaikan kepada para tamu undangan yang hadir dalam kegiatan Jumat Curhat ini yang bertujuan untuk mendengar keluhan maupun saran dari masyarakat, khususnya pada saat ini di wilayah Kec. Air Gegas,”kata Wakapolda Kep Babel Brigjen Pol Drs. Sugeng Suprijanto di Toboali,Jumat (21/6).

Plt. Kasi Humas Polres Basel Ipda GJ BUDI SH mengatakan dalam kegiatan itu terdapat beberapa saran dan masukan dari masyarakat diantaranya memgenai saran masuk pendidikan polisi melalui jalur Hafidz dan minta dilakukan patroli rutin.

“Semua saran dan keluhan dari beberapa tokoh masyarakat itu dijawab dengan baik oleh bapak Wakapolda,”katanya.

Menurut Wakapolda terkait dengan Hafidz Quran yang ingin masuk jadi anggota Polri itu sudah ada jalur khusus yang dilakukan pihak kepolisian bekerjasama dengan pihak Kemenag daerah ini.

“Itu nanti akan dilakukan tes oleh Kemenag terkait dengan hafalannya bukan dari kepolisian dan setelah di tes nanti akan disampaikan kepada pihak kepolisian,”katanya.

Dirinya menjelaskan Kepolisian sangat membutuhkan orang orang yang mempunyai kemampuan khusus yang lebih seperti itu sehingga dapat membantu pelaksanaan tugas polri.

“Dalam kesempatan tersebut juga disampaikan bahwa Polri tidak bisa bekerja maksimal jika tidak ada bantuan dari masyarakat maka dari itu kami mohon bantuannya dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah kita,”ungkapnya.

Dalam kegiatan Jum’at Curhat ini terdapat pemberian sembako kepada masyarakat Kec. Air Gegas Kab. Bangka Selatan.Kegiatan Jumat curhat selesai pada pukul 10.20 wib dilanjutkan dengan kegiatan Ramah Tamah dan Makan Siang bersama.(Tim Mr).