Polsek Payung Sukses Amankan Pelaksanaan Hari Raya Galungan
PULAU BESAR,MERCUSUAR.NET, -Jajaran Kepolisian Sektor Payung Kabupaten Bangka Selatan sukses melakukan pengamanan pada pelaksanaan Hari Raya Galungan di Desa Sumber Jaya Permai Kecamatan Pulau Besar pada Rabu(4/1).
“Kegiatan pengamanan ini kita lakukan mulai pagi hingga selesai acara di Pura
Khayangan Dharma Kerti Desa Sumber Jaya Permai,”kata Kapolsek Payung Iptu Junaidi kepada Wartawan,Rabu(4/01).
Junaidi mengatakan kurang lebih ada 70 orang mengikuti kegiatan ini dengan tema dalam rangka menyambut kemenangan dharma melawan adharma.
“Kurang lebih 70 orang dengan 29 kepala keluarga mengikuti kegiatan ini,”kata dia.
Menurut dia untuk pemangku yang memimpin sembahyang ada dua orang yaitu Made Tampe dan Nyoman Citra berjalan dengan baik,aman dan lancar serta penuh khidmat.
“Kegiatan berlangsung dengan lancar dan penuh dengan khidmat sampai selesai pada pukul 10.30 wib,”katanya.
Dirinya menjelaskan dalam melakukan pengamanan ini dibantu dengan dua orang personil yang telah siap dan siaga menjaga prosesi sembahyang ini.
“Kedua personil yang ikut serta dalam kegiatan ini yaitu Bripka Alex Sandra, S.H dan Briptu Rustam Efendi,”kata Junaidi.
Tinggalkan Balasan