TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Daerah Kabupaten Bangka Selatan mengakui adanya perubahan anggaran terjadi di pemda setempat.

“Hanya perubahan alokasi belanja modal ke belanja barang dan jasa,”kata Kepala Bappelitbangda Bangka Selatan Herman ketika dikonfirmasi wartawan,Jumat(20/01).

Herman mengatakan walaupun ada perubahan namun tidak merubah postur anggaran Tahun 2023 ini dan itu juga untuk melakukan penyesuaian Juknis.

“Ini kan hanya penyesuaian Juknis saja,postur anggaran tidak berubah,”kata dia.

Ia mengatakan salah satu bidang yang mengalami perubahan itu yaitu Dinas Pertanian yang menyesuaikan dengan aturan juknis Dana Alokasi Khusus (DAK).

“Namun pada substansinya tidak ada perubahan total belanja dan postur APBD 2023,”katanya.

Dirinya menjelaskan untuk lebih jelas bisa menghubungi Badan Keuangan Daerah disana lebih jelas dan rinci bidang apa saja yang mengalami perubahan.

“Silahkan konfirmasi ke Bakuda kalau mau lebih jelas,”kata Herman.