TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Selatan melalui Dinas Pariwisata,Kepemudaan dan Olahraga terus mengembangkan produk lokal dalam rangka meningkatkan nilai tambah potensi pariwisata di daerah setempat.

“Dengan memanfaatkan bahan-bahan lokal seperti hasil laut, hasil kebun dan berbagai tanaman khas Bangka Selatan,”kata Kepala Dinas Pariwisata,Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bangka Selatan Firmansyah saat membuka acara Pelatihan Peningkatan Inovasi dan Higienitas Sajian Kuliner di Hotel Grand Marina Toboali,Selasa(19/11).

Dirinya berharap agar pelatihan ini dapat membawa dampak positif bagi pengembangan produk lokal dan memberikan nilai tambah bagi kepariwisataan daerah.

“Kami berharap pelatihan ini dapat memberikan manfaat nyata, khususnya dalam meningkatkan kualitas produk lokal Bangka Selatan. Dengan inovasi dan higienitas yang lebih baik, kuliner lokal kita akan semakin diminati, tidak hanya oleh masyarakat lokal tetapi juga wisatawan,”kata Firmansyah.

Menurut dia Program ini menjadi bagian dari upaya strategis Bangka Selatan untuk mengoptimalkan potensi lokal sebagai daya tarik pariwisata.

“Sebanyak 40 peserta, yang terdiri dari pelaku usaha kuliner berbahan dasar pangan lokal serta pengurus PKK dari berbagai kecamatan di Kabupaten Bangka Selatan mengikuti kegiatan ini,”ujarnya.

Dirinya menjelaskan dalam pelatihan ini, peserta diberikan berbagai materi dan pelatihan praktik yang bertujuan untuk meningkatkan kreativitas, kualitas, serta higienitas produk kuliner lokal, sehingga lebih siap bersaing di pasar wisata.

“Program ini menjadi bagian dari upaya strategis Bangka Selatan untuk mengoptimalkan potensi lokal sebagai daya tarik pariwisata,”katanya.
Salah seorang pelaku usaha kuliner lokal menyatakan bahwa pelatihan ini memberinya ide baru dalam mengolah pangan lokal menjadi sajian modern yang tetap mempertahankan cita rasa tradisional.

“Pelatihan ini sangat bermanfaat. Kami jadi lebih paham bagaimana menjaga kebersihan, mengemas makanan dengan menarik, dan menghadirkan inovasi baru terutama untuk usaha,”ujarnya.(Tim Mr).