Perpustakaan Bangka Selatan Dilengkapi Dengan Sarana Digital
TOBOALI,MERCUSUAR.NET,-Perpustakaan Daerah Kabupaten Bangka Selatan yang beroperasi sejak dibuka November 2023 lalu oleh Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid dilengkapi dengan sarana digital.
“Selain itu juga ada ruang literasi yang bisa digunakan oleh masyarakat atau kelompok usaha yang hendak melakukan diskusi atau rapat tanpa dipungut biaya,”kata Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bangka Selatan Sumadi di Toboali.
Ia menyampaikan ruang literasi digital yang telah disediakan itu dilengkapi dengan beberapa unit komputer serta beberapa pelayanan lainnya yang telah menerapkan sistem digital.
“Pemda juga sering Diklat Workshop disini tanpa dipungut biaya,”ujarnya.
Menurut Sumadi tahun ini pihaknya akan focus dalam peningkatan literasi di Negeri Junjung Besaoh dengan menggandeng sekolah hingga pemerintah desa untuk menyuskseskan program ini.
“Saat ini ada 10 perpustakaan yang menerima Sertifikat Akreditasi dari Perpustakaan Nasional dengan nilai rata-rata C dan B,”kata dia.
Ia menjelaskan sepuluh perpustakaan yang menerima akreditasi itu harus menyedikaan sarana prasarana yang memadai,seperti ketersedian buku dan ada petugasnya.
“Untuk buku itu minimal harus 1000 buku lalu ada pengelola atau petugasnya yang terus mampu untuk menata perpustakaan dengan baik sesuai dengan standar nasional,”kata dia.
Dirinya mengatakan saat ini jumlah pengunjung selalu mengalami peningkatan dibandingkan saat masih berada di Gedung lama.
“Dalam sehari jumlah pengunjung selalu mencapai 50 orang, ketimbang saat menggunakan gedung yang lama hanya mencapai maksimal 20 pengunjung saja dalam sehari,”ujarnya.(Jo).
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan